Ulu Kasok, Raja Ampatnya Kabupaten Kampar


Ulu Kasok terletak di Desa Pulau Gadang, Kecamatan XIII Koto Kampar, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau. jika anda mengenal Pulau yang terdapat di Papua yang sangat terkenal yaitu objek wisata Raja Ampat, namun di kabupaten kampar sekarang terdapat replika Pulau Raja Ampat. meskipun sangat jauh berbeda tapi pemandangannya hampir sama dengan objek wisata yang terkenal itu. tempat ini namanya Ulu Kasok namun lebih di kenal oleh para wisatawan dengan sebutan Raja Ampat KW. disini menyajikan 3 objek wisata Pertama Air Terjun Ulu Kasok, kedua Wisata pulau, dan ketiga puncak Ulu Kasok. Akan tetapi puncak Ulu Kasok lebih menjadi primadona dan paling diminati oleh para wisatawan untuk sekedar berfoto ria.  pulau ulu kasok seluas 3.200 meter. namun pengunjung bisa juga diantarkan ke air terjun Gulamo dan air terjun Tambang Murai. untuk mencapai Air terjun Gulamo anda dapat menaiki speed boat dalam waktu 2 jam untuk sampai ke tujuan. Tapi kalau air terjun Tambang Murai, hanya setengah jam dari pulau ini naik speed boat. Air terjun ini tingginya sekitar 27 meter.

Raja Ampat Kampar

jika anda ingin kepuncak Ulu Kasok anda harus menyediakan stamina ekstra untuk mendaki puncaknya. jalan untuk mendaki beralaskan tanah dan butuh 15 menit untuk sampai kepuncak dengan jarak 500 meter. di atas puncak pengunjung dapat melihat keindahan Danau PLTA Koto Panjang. Ulu Kasok menyediakan 8 buah rumah pohon untuk para wisatawan.

Pendakian Puncak Ulu Kasok

Masih di sekitar lokasi puncak ulu kasok juga disuguhkan pemandangan alam lainnya. Yakni, air terjun Ulu Kasik setinggi 5 meter. Untuk mencapai air terjun, anda harus berjalan kaki sekitar 500 meter. di atas puncak di sediakan ayunan, bendera dan yang lainnya untuk anda berfoto. di atas puncak ada juga yang menjual es jeruk untuk pelepas haus anda saat menaiki puncak ulu kasok. jika anda ingin mengililingi pulau Ulu kasok ini anda harus berjalan sekitar 600 meter ke tepian danau. Di sinilah pengunjung menaiki speedboat. Cukup membayar dengan Rp 15 ribu untuk berkunjung ke beberapa pulau yang di antaranya Pulau Qeis, Pulau Trend Camp dan Pulau Fada Englands. objek wisata yang satu ini akan banyak di benahi karna pengunjung yang bertambah banyak. disini akan di tambah juga kolam renang apung di tengah danau dan flying fox antar pulau yang akan menjadikan tempat ini menjadi objek wisata yang diminati.

Speed Boat Ulu Kasok

Fasilitas dan Akomodasi Ulu Kasok

Di pulau ini juga ada tempat makan, gubuk untuk berfoto dan lain-lain. di pulau ini anda bisa menginap. Tapi pengunjung perlu bayar uang kebersihan Rp10.000 per orang. Kalau tenda juga ada disewakan. Tenda A maksimal isi 10 orang disewakan Rp100 ribu semalam. Itu sudah lengkap dengan lampu badai dan tikar. Untuk wisata pulau, disediakan paket perjalanan. Mulai dari penginapan, speed boat, memancing ikan, dan bersampan ria. Kalau memancing, wisatawan akan dipandu oleh petugas pulau. Petugas akan mengantarkan pemancing ke tengah danau dengan sampan, tempat berkumpulnya ikan, dan terima beres termasuk paket makan. jadi anda tinggal memilih anda mengunjungi yang mana dahulu agar anda tidak pusing.



Rumah Pohon Ulu Kasok

Harga Tiket Masuk Ulu Kasok

untuk masuk ke objek wisata yang satu ini anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang mahal karna harga untuk memasukinya terjangkau. harga masuk ke Ulu Kasok di kenakan biaya 10 ribu rupiah. namun pembayaran ini telah termasuk uang parkir anda sebesar 5 ribu rupiah. jika anda kepuncak, di pintu puncak akan di kenakan biaya sebesar 5 ribu rupiah juga jadi total 10 ribu rupiah untuk per orangnya. dengan harga ini anda dapat melihat keindahan wisatanya.

Keindahan Raja Ampat Kampar

Akses Lokasi Ulu Kasok

untuk anda yang ingin berlibur ke pulau ulu kasok anda dapat menggunakan kendaraan umum dan kendaraan pribadi. jika anda berada di luar pulau sumatera anda dapat menggunakan pesawat dan turun di kota pekanbaru. dari kota pekanbaru anda dapat menempuh jarak 90 km. jika anda dari bangkinang jarak tempuh untuk sampai ke tujuan sekitar 15 km. pulau Ulu Kasok ini letaknya di pinggir jalan nasional sumbar - riau. jadi sangat mudah untuk menemukan lokasi.



Demikianlah informasi tentang objek wisata Raja Ampat Kampar. tempat wisata ini masih tergolong baru dan masih banyak yang ingin di perbarui di pulau ini. Kunjungi Sekarang.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pulau Weh, Pesona Keindahan Titik Nol Kilometer

Candi Borobudur Jawa Tengah

Air Terjun Guruh Gemurai Yang Deras